Admin Adzkia dibaca 2951 kali

PGPAUD Gelar Kuliah Dosen Tamu Read Aloud Change the World

Prodi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PGPAUD) Universitas Adzkia menggelar kuliah dosen tamu praktisi dengan tema "Read Aloud Change the World" pada Selasa (28/2/2023). Kegiatan ini bertujuan agar para mahasiswa dapat menciptakan situasi kelas yang menyenangkan bagi anak-anak.

Acara ini dihadiri oleh 54 peserta dari mahasiswa PG-PAUD dan beberapa dosen serta tamu undangan. Kuliah dosen tamu ini diisi oleh Yayuk Rahayu, M.Pd, seorang praktisi yang memiliki pengalaman dalam bidang pendidikan anak.

Acara dimulai pada pukul 10:00 pagi hingga 11:40 siang di Aula Lt. 4 Kampus Taratak Paneh. Acara dibuka oleh Ketua Prodi PGPAUD Tesya Cahyani Kusuma, M.Pd. 

Read aloud atau membacakan dengan nyaring adalah sebuah aktivitas sederhana, ketika seseorang menyisihkan sedikit waktunya untuk membacakan cerita kepada anak secara rutin dan terus menerus yang berdampak membuat anak biasa mendengar, mau membaca, dan akhirnya bisa membaca.

Selama kuliah tamu ini, peserta mendapatkan banyak manfaat dan pengetahuan baru. Mereka memahami bahwa anak usia dini lebih mudah memahami bacaan dengan menggunakan media yang bergambar dan sedikit teks, sehingga tujuan dari isi buku tersampaikan dengan ekspresi yang tepat.

Developed by Smart Campus Copyright © 2024 Universitas Adzkia