KERJASAMA UNIVESITAS ADZKIA DENGAN INTI INTERNATIONAL UNIVERSITY MALAYSIA
NILAI, Universitas Adzkia resmi bekerjasama dengan INTI International University, Nilai Malaysa pada hari selasa, 23 Juli 2024, di kampus INTI International University, Nilai Malaysia. INTI International University merupakan perguruan tinggi dengan 516 QS World University Rangkings. Penandatanganan Memorandum Of Understanding (MoU) dilakukan oleh Rektor Univesitas Adzkia, Prof. Dr. Irwan Prayitno, M.Sc, Psikolog dengan Naib Canselor INTI International University, Professor Joseph Lee, PhD. Kemudian Memorandum Of Agreement (MoA) dengan lima fakultas di INTI International University, yaitu Faculty of Education and Liberal Arts (FELA), Faculty of Business and Communication (FBC), Health and Life Sciences (FHLS), Faculty of Engineering and Quantity Surveying (FEQS), dan Faculty of Data Science and Information Technology (FDSIT). Penandaangan MoA antara Pogram Studi di Universitas Adzkia dengan Fakultas di INTI International University dilakukan oleh wakil rektor bidang 2 (Non-Pendidikan), bapak Trinda Farhan Satria, Mtdengan lima dekan di INTI International University.
Penandatangan MoU dan MoA Universitas Adzkia dengan INTI International University adala dalam rangka meningkatkan meningkatakan publikasi, pengajaran dan pengabdian masyarakat (Tri Dharma Perguruan Tinggi) antara kedua belah pihak. MoA lebih menfokuskan kepada kolaborasi peneliian antara kedua belah pihak dan juga dalam bidang pengajaran, yaitu pertukaran pelajar. INTI International University juga membuka keempatan kepada dosen-dosen Universitas Adzkiza yang masih S2 untuk melanjutkan studinya di program PhD di INTI International University. Demikian pula dengan alumni S1 Universitas Adzkia, bagi mereka yang ingin melanjutkann studi S2 di INTI Internationa University, INTI akan memberikan kemudahan bagi alumni Universitas Adzkia.
Pertemuan antara Universitas Adzkia dengan INTI International University juga di hadiri oleh Lembaga Layaman DIKTI wilayah X Sumbar-Jambi dan 20-an univeritas swasta yang berada dibawah LLDIKTI X. Pertemuan kemudian di tutup dengan worlshop kolaborasi antara LLDIKTI X dengan INTI International University, pada hari beikutmya Rabu, 24 Juli 2024.